Kegiatan Ekstra Robotik SMKN 1 Denpasar

Posted on
  • Sabtu, 17 November 2012
  • by
  • Eka Juliantara
  • in
  • Label: , ,

  • Di dunia, teknologi memang sudah berkembang pesat. Saat ini manusia sudah bisa menciptakan suatu alat mekanik yang membantu kehidupan yang disebut "Robot". Disiplin ilmu yang mempelajari dan membuat robot disebut "Robotik". Kepopuleran robotik membuatnya berkembang pesat di dunia. Pada akhirnya robotik berkembang juga di sekolah kita tercinta SMKN 1 Denpasar yang biasa kita sebut Ekstra Robotik SMKN 1 Denpasar.

     


    Ekstra Robotik adalah kegiatan di luar pembelajaran sekolah yang berhubungan dengan desain, konstruksi, operasi, disposisi struktural, pembuatan, dan aplikasi dari robot. Ekstra robotik SKENSA bertempat di SMKN 1 Denpasar tepatnya di Lab AV.1 dan Lab AV.2. Kegiatan ekstra ini berlangsung setiap hari Jumat pukul 14.00, walau bukan hari Jumat anak-anak robotik juga diperbolehkan melakukan kegiatan robotik di Lab dengan alat-alat yang disediakan asal bertanggung jawab menggunakannya.



    Siswa yang mengikuti kegiatan ekstra ini mulai dari kelas X, XI, dan XII, siswa jurusan AV memang banyak terlibat di kegiatan ekstra ini, tapi selain anak-anak AV, siswa RPL juga ikut mengambil peran dalam kegiatan ini, dan juga siswa dari jurusan lainnya seperti TKJ, TKR, dll. Pembina dalam ekstra robotik adalah TrioNanda (Pak Putu, Pak Kadek, Pak Komang) begitulah sering disapa. Ketiga pembina tersebut menargetkan pesertanya membuat sebuah robot soccer. Robot soccer dipilih karena simple dan tidak banyak membutuhkan komponen elektronika.




       
    Bahan dan alat yang dipersiapkan untuk membuat robot tersebut cukup gampang seperti PCB polos, plat besi, mur, baut, gear, dan mainan mobil-mobilan sedangkan alat-alat sudah disediakan di Lab seperti obeng, bor dll. Pembuatan robot tersebut cukup sulit maka pembina membagi peserta menjadi kelompok-kelompok dengan masing-masing 3 anggota. Membuat robot memang membutuhkan ketelitian dan kesabaran ekstra, untuk mencapai target robot soccer saja kami membutuhkan waktu 3 bulan, bayangkan. Ekstra robotik memiliki peraturan ketat yaitu sesudah menggunakan alat-alat dikembalikan di tempatnya dengan rapi dan setelah kegiatan ekstra dilakukan bersih-bersih untuk menjaga kesehatan dan kebersihan, hal ini juga meningkatkan rasa tanggung jawab dan kemandirian siswa.


     
    Banyak prestasi yang sudah diraih melalui ekstra robotik ini. Yang saya dengar kakak-kakak kelas kita yang mengikuti robotik sudah banyak yang mendapatkan juara. Prestasi tersebut tidak diraih dengan cuma-cuma tetapi melalui persiapan yang matang, yang saya dengar bahkan kakak kelas kita malam-malam di sekolah hanya untuk menyelesaikan robot tersebut, bayangkan hebat bukan!


    OK mungkin itu saja yang dapat saya ceritakan tentang Ekstra Robotik di sekolah kita. Semoga ini menambah wawasan dan semangat kita untuk meraih prestasi. Ayo raih prestasi dengan hal positif!

    1 komentar:

    Unknown mengatakan...

    nice posting bro... :0

    Posting Komentar

    Silahkan tinggalkan komentar dengan mengisi kolom berikut. Berkomentarlah dengan santun tanpa unsur SARA. Terima Kasih :)

     
    Copyright (c) 2012 - 2013 RPLCamp SMKN 1 Denpasar
    Design and Content by RPLCamp Journalistic Team